InSiDe of Me : FaVouRite : TeLeviSiOn pRogRAmmE
Day 03 – Your favourite television programme
Buat kalian yang masa kecilnya sekitar tahun 90-an, pasti familiar dengan nama Alfafa dan Seiya. Mereka adalah salah satu tokoh dalam serial The Little Rascals dan serial kartun Saint Seiya yang dulu disiarkan oleh ANTV & RCTI (kalau nggak salah inget :D). Dan 2 (dua) serial itulah yang menjadi tontonan favorit saya di televisi.
The Little Rascals
Adalah film komedi yang diadaptasi dari serial TV Amerika yang berjudul "Our Gang" (1920-1940) yang menceritakan tentang kisah persahabatan dan petualangan sekelompok anak-anak yang tergabung dalam gang "He-Man Womun Hater's Club" yang diketuai oleh Spanky. Lucunya lagi, semua yang tergabung dalam gang ini membenci para wanita. Mereka juga mempunyai janji sebagai anggota gang ini :
"...Do solemnly swear to be a he-man and hate women and not play with them or talk to them unless I have to. And especially: never fall in love, and if I do may I die slowly and painfully and suffer for hours - or until I scream bloody murder..."
lucu kan janji mereka :D
Yang bikin saya suka dari serial ini adalah kisah yang sederhana dan akting para pemain cilik ini yang begitu natural, jauh dari kesan dibuat-buat seperti sinetron Indonesia. Apalagi Spanky, lucu banget, chubby & nggemesin. Jadi pengen nyubit pipinya hehe...
Saint Seiya
Nah kalo yang ini manga karya Masami Kurumada - Sensei yang diangkat ke dalam anime. Mengambil latar belakang mitologi yunani tentang lima pendekar anak-anak (disebut juga Bronze Saint atau saint perunggu) yang mempunyai kekuatan khusus (cosmo) yang ditugaskan untuk melindungi putri Saori yang merupakan reinkarnasi dewi Athena (Dewi perang dan kebajikan) dari salah satu saint yang berkhianat di Sanctuary. Mereka mengabdikan seluruh hidupnya untuk keselamatan Athena. Kelima saint itu adalah Pegasus Seiya, Dragon Shiryu, Cygnus Hyoga, Andromeda Shun dan Phoenix Ikki.
Dari kelima saint perunggu itu yang paling keren menurut saya adalah Ikki, dia cenderung temperamen dan suka bertarung, dia sangat tangguh dan merupakan saint perunggu yang paling kuat. Kekuatan dari ikki adalah dia dapat kembali dari manapun dan dimensi apapun. Ikki juga mempunyai jurus andalan yaitu Tinju Ilusi, kekuatan cosmo-nya bisa menyerang langsung ke otak musuhnya, sehingga bisa membuat pikiran musuh hancur dan bisa membuat ilusi yang buruk bagi musuh.
Terlepas dari ke-absurd-an ceritanya, (saat itu) saya sangat menikmati serial kartun ini, bahkan saya sering mbayangin jadi Ikki yang bisa pergi dan kembali ke dimensi manapun hehe....
Jadi pengen nonton mereka lagi :((
Keterangan gambar :
The little rascall mengambil dari sini
Saint seiya mengambil dari sini
Phoenix Ikki mengambil dari sini
2 komentar:
masa kecilku juga taun 90-an. tapi baru tau soal the little rascals. lucu deh pasti. skarang udah ga ada yak?
udah ga ada yang nanyangin hiks... padahal lucu banget tuh, jadul pula :D
Posting Komentar